Solidkan Gerakan, LAZISNU Plosoklaten Gelar Rakor

Nukabkediri.or.id – Unit Pengelola Zakat  Infaq dan Sedekah NU Care-LAZISNU, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri melaksanakan rapat koordinasi (rakor), Jumat (5/3). Kegiatan yang menjadi agenda rutin itu, berlangsung di Masjid Al Istiqfar, Desa Plosolor.

 

Sekretaris UPZIS NU Care-LAZISNU MWC Plosoklaten, Muhammad Hurist Rohmat menuturkan, kegiatan tersebut merupakan sarana koordinasi untuk mengetahui perkembangan di masing-masing ranting.

 

“Kegiatan kami ini untuk saling berkomunikasi mengenai kendala-kendala yang dihadapi oleh masing-masing UPZIS Ranting serta bagaimana solusi yang bisa kita selesaikan bersama, dan juga kita berkoordasi mengenai apa saja hal yang bisa kita lakukan untuk pengembangan LAZISNU di wilayah kecamatan Plosoklaten,” ungkapnya.

 

Kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari pengurus ranting di Kecamatan Plosoklaten. Selain sarana silaturrahmi, kegiatan itu juga menjadi saran bertukar pengalaman dan pengetahuan dalam menjalankan program organisasi.

 

“Saya sangat senang ketika kita dapat berkumpul ngopi disini bareng sahabat-sahabat LAZISNU Plosoklaten karena menurut kami kegiatan ini harus Istiqomah berjalan rutin agar apa yang kami lakukan untuk kaum Nahdliyyin dan masyarakat secara umum bisa selalu bermanfaat” kata Imam Muda’I, Ketua UPZIS NU Care-LAZISNU Ranting Pranggang.

 

Kegiatan itu, dihadiri oleh 22 UPZIS dari seluruh ranting di Kecamatan Plosoklaten. Topik utama pembahasan adalah teknis penggalian dana, laporan, serta SK pengurus.(mat)

 

Penulis : Ahmad N (Mamat)

Editor : Irwan Maftuhin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *