Musim Liburan, Kader IPNU IPPNU Ranting Nambakan Ziarah ke Makam Pendiri NU dan Auliya’ di Kediri dan Jombang

Nukabkediri.or.id – Salah Satu Tradisi yang biasa di lakukan oleh umat Islam khususnya warga Nahdliyyin adalah ziarah kubur. Terlebihnya berziarah ke makam para Auliya’.

 

Hal ini juga di lakukan oleh segenap jajaran Pengurus Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama’ Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama’ (PR IPNU IPPNU) Desa Nambakan Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri yang dikemas dengan agenda Rihlah Religi Kediri-Jombang yang dilaksanakan pada hari Minggu, 19 Desember 2021.

 

Agenda tersebut merupakan kegiatan mengunjungi makam para Pendiri Nahdlatul Ulama’ (NU) dan waliyullah di daerah Jombang dan beberapa Makam Waliyullah di Kediri.

 

Diantaranya makam yang diziarahi adalah K.H. Hasyim Asyari (Tebu Ireng), K.H. Abdurrahman Wahid (Tebu Ireng), K.H. Wahab Hasbulah (Tambak Beras), KH.Bisri Syansuri (Denanyar), Syekh Sayyid Sulaiman (Mojo Agung) Jombang. Dan Makam waliyullah Kediri yang di ziarahi diantaranya Syekh Ihsan (Jampes), Syekh Wasil (Setono Gedong), Gus Miek (Tambak Ngadi Mojo).

 

Muhammad Taufikur Rohman ketua PR IPNU IPPNU Desa Nambakan menjelaskan “Dengan di agendakan Rihlah Religi Kediri-Jombang tersebut bertujuan untuk memantabkan hati dalam berproses berjuang di Nahdlatul Ulama’,” kata Rohman

 

Rohman berharap dengan kompaknya IPNU IPPNU mengagendakan Rihlah Religi Kediri – Jombang tersebut, para kader Muda dan Mudi NU tersebut mendapat aliran barokah dari pada pendiri NU dan Para Wali.

 

“ Semoga Kita Semua mendapat aliran barokahnya beliau para Muassis NU, serta diberi kemudahan dalam melanjutkan jejak perjuangan beliau,” pungkasnya.

 

Dan hal tersebut mendapatkan harapan yang sama Ketua Pelaksana Ziarah dan Ketua IPPNU Desa Nambakan, Faizudin dan Fitria Dwi Melani menjelaskan “Semoga Rihlah ini menjadi pemantik penyemangat pemuda-pemudi NU dalam berjuang di Nambakan atau di wilayah masing sampai tua nanti” Kata Faiz dan Mela.

 

Pantauan di lapangan, Rihlah Religi Kediri-Jombang yang diadakan oleh PR IPNU IPPNU Desa Nambakan, Acara Rihlah Religi tersebut di pimpin langsung oleh Arizal Hakim dewan penasihat IPNU IPPNU Desa Nambakan dan juga Ketua Gerakan Pemuda Ansor Desa Nambakan.

 

Kondisi di dalam makam terlihat, selain semangat antusias peserta ziaroh dari IPNU IPPNU itu sendiri juga terpantau semangat peziarah yang datang dari berbagai titik wilayah luar Kediri-Jombang bahkan peziarah luar Provinsi Jawa Timur.

 

Hal itu dapat membuat suasana persatuan warga Nahdliyyin di makam tersebut menjadi lebih hidup dan jiwa kerohanian seakan datang dengan sendirinya. (Dul)

 

Penulis : Abdullah

Editor : Imam Mubarok

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *