Ngaji Al Khoridah Al Bahiyyah 01

news152 Views

NGAJI AL KHORIDAH AL BAHIYYAH 01
http://t.me/KitabKhoridatulBahiyyah

قال المؤلف رحمه الله تعالى:
يقول راجي رحمة القدير ♦️ اي أحمد المشهور بالدردير
“Ahmad yang dikenal dengan ad Dardir berkata dengan mengharapkan rahmat al Qodiir (Allah)”

Penjelasan
♦️Pengarang kita al Khoridah al Bahiyyah adalah as Syaikh Ahmad ad Dardir.
👆Nama lengkapnya adalah Ahmad ibn Muhammad ibn Ahmad al Adwiy, kunyahnya Abu al Barakat, terkenal dengan nama Asy Syaikh ad Dardir
👆Beliau adalah ulama madzhab Maliki
👆Beliau dilahirkan di Bani Adiy Mesir, pada tahun 1127 H, belajar di al Azhar dan wafat di Kairo pada tahun 1201 H.

♦️Kitab al Khoridah al Bahiyyah adalah kitab dalam ilmu tauhid yang disusun dalam bentuk nadzam mengikuti Bahr Rojaz, mengikuti madzhab al Imam Abu al Hasan al Asy’ari.
👆Kitab ini menjadi kurikulum di al Azhar Mesir dan hampir di seluruh pondok pesantren di Indonesia.
👆Kitab ini terdiri dari 64 bait, seluruhnya membahas tauhid kecuali pada bagian akhir yang ditutup dengan masalah tashawwuf.

♦️Al Qodiir adalah salah satu dari al Asma al Husna, artinya Allah adalah Dzat yang bersifatan dengan sifat kuasa yang sempurna, dengannya Allah mengadakan makhluk dari tidak ada menjadi ada dan meniadakan makhluk dari ada menjadi tiada.

♦️Al Muallif mengharapkan rahmat Allah, karena rahmat Allah atas makhluk-Nya sangat luas.
👆Di dunia rahmat Allah untuk semua makhluk, baik mukmin atau kafir, sedangkan di akhirat rahmat Allah hanya untuk orang mukmin.
👆Rahmat Allah yang paling besar adalah Islam, seseorang yang beragama Islam maka dia telah mendapat rahmat yang terbesar. Dengannya dia akan mendapatkan kebahagiaan yang abadi di akhirat.

والله اعلم بالصواب

Aswaja NU Center Kab Kediri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *