NUkabkediri.or.id – Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi PKB , KH An’im Falahuddin Mahrus melakukan sosialisasi 4 pilar kepada 150 orang terdiri dari santri PPHM Lirboyo dan masyarakat umum. Kegiatan dilaksanakan di Pondok Pesantren Lirboyo Kota kediri, Selasa, 25 Mei 2021
Kegiatan mengambil “Mengukuhkan Kembali Nilai-Nilai Pancasila di Era Masa Pandemi Covid 19”.
“Dalam keadaan saat ini, suatu bangsa dituntut untuk menunjukkan nilai-nilai terbaik dari ideologi kebangsaan untuk dapat mengatasi tantangan pandemi COVID-19,” kata Gus An’im panggilan akrab KH An’im Falahuddin Mahrus
Ditambahkan , keadaan yang diamaksud yakni mengandung semua nilai-nilai kearifan lokal yang terkandung dalam Pancasila, yaitu efektivitas pemerintahan yang berpadu dengan kepercayaan dan kepatuhan rakyat terhadap semua ketentuan yang diterbitkan pemerintah yakni tentang protokol kesehatan.
“Serta kesadaran pada masyarakat untuk menghubungkan kepentingan perorangan dengan kepentingan masyarakat, yakni dengan menjauhi sikap egosentris yang hanya memikirkan diri sendiri,” ungkapnya.
Salah satu langkah yang bisa dilakukan dapat diimplementasikan dengan keputusan tetap berada di rumah, tidak bepergian, dan menghindari kerumunan.
Melalui kegiatan sosialisasi yang menyeluruh diharapkan seluruh masyarakat dapat secara sadar memahami nilai-nilai empat pilar bangsa dan ketetapan MPR sebagai pedoman dalan kehidupan berbangsa dan bernegara serta penyelenggaraan ketatanegaraan.
“Dengan demikian terdapat kesepahaman yang utuh untuk mendorong terwujudnya bangsa Indonesia yang berkonstitusi,”pungkasnya. (aro)