Mau Nyalon Pengurus NU Cabang Kabupaten Kediri Ini Syarat dan Ketentuannya !

news, PCNU, PCNU715 Views

NUkabkediri.or.id – Konferensi Cabang XI NU Kabupaten Kediri tinggal menghitung hari. Konferensi yang akan digelar pada  11-12 November 2022 di Ponpes Sirojul ‘Ulum Semanding Pare Kabupaten Kediri akan memilih kepengurusan lima tahun mendatang.

“Mari kita tengok apa yang dibutuhkan dalam Konferensi XI NU Kabupaten Kediri sesuai anggaran rumah tangga NU hasil Muktama 34 di Lampung khususnya Bab VIII Pasal 27,28 dan 29,” kata Dr Zayad Abd Rahman, S.Ag, M.H.I Ketua Panitia Konferensi.

 

Ditambahkan , susunan pengurus cabang dan  pengurus cabang istimewa sesuai Pasal 27 (1) Mustasyar terdiri dari beberapa orang  sesuai dengan kebutuhan. (2) Pengurus Harian Syuriyah terdiri dari  Rais, beberapa Wakil Rais, Katib dan beberapa Wakil Katib. (3) Pengurus Lengkap Syuriyah terdiri dari  Pengurus Harian Syuriyah dan A’wan.

 

Pasal 28 (1) Pengurus Harian Tanfidziyah terdiri  dari Ketua, beberapa Wakil Ketua,  Sekretaris, beberapa Wakil Sekretaris,  Bendahara dan beberapa Wakil Bendahara. (2) Pengurus Lengkap Tanfidziyah terdiri  atas Pengurus Harian Tanfidziyah, Ketua Lembaga di tingkat cabang.

 

Pasal 29 Pengurus Pleno terdiri dari Mustasyar,  Pengurus Lengkap Syuriyah, Pengurus  Lengkap Tanfidziyah, dan Ketua Badan  Otonom tingkat cabang

 

“Lalu apa syarat untuk menjadi pengurus NU di tingkat Cabang ? – Jika mengacu pada Bab XIII syarat menjadi pengurus sesuai Pasal 39  untuk menjadi Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama harus sudah pernah menjadi pengurus harian atau pengurus harian lembaga tingkat cabang, dan/ atau Pengurus Harian tingkat wakil cabang, dan/atau pengurus harian badan otonom tingkat cabang serta sudah pernah mengikuti pendidikan kaderisasi Nahdlatul Ulama,” pungkasnya (aro)

 

Penulis : Imam Mubarok

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *